Search

Melawan Jepang di Semifinal Piala Sudirman 2019: Beranilah, Indonesia! - detikSport

Nanning - Indonesia bertemu dengan Jepang di semifinal Piala Sudirman 2019. Menghadapi Jepang yang lebih diunggulkan, Indonesia harus berani memberi perlawanan.

Indonesia lolos ke semifinal Piala Sudirman 2019 usai menyingkirkan Taiwan. Dalam pertandingan perempatfinal di Guangxi Sports Centre Gymnasium, Jumat (24/5/2019), Kevin Sanjaya Sukamuljo dkk menang dengan skor ketat 3-2.

Di semifinal yang dimainkan Sabtu (25/5/2019), Indonesia sudah ditunggu oleh Jepang. Jepang lolos ke semifinal setelah mengandaskan perlawanan Malaysia dengan skor 3-0.


Jepang merupakan unggulan pertama pada turnamen ini. Meski di atas kertas Jepang lebih difavoritkan, Indonesia tak boleh gentar.

"Kami ingin main lepas saja. Dari keinginan, kami mau berusaha. Berani ngadu dulu, kita tidak tahu hasilnya seperti apa," ujar Manajer Tim Indonesia di Piala Sudirman 2019, Susy Susanti, yang ditemui di Guangxi Sports Centre Gymnasium.

"Pokoknya di setiap pertandingan kami mau melawan dulu. Tidak perlu melihat di atas kertas atau head to head seperti apa, semua bisa terjadi di lapangan," ujar Susy.

"Itu yang kami tekankan, bahwa semangat, berjuang, kerja keras di lapangan itu yang harus dijalankan untuk besok, apapun hasilnya," dia menegaskan.

(nds/fem)

Let's block ads! (Why?)


https://sport.detik.com/raket/d-4564245/melawan-jepang-di-semifinal-piala-sudirman-2019-beranilah-indonesia

2019-05-24 14:10:39Z
52781627671883

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Melawan Jepang di Semifinal Piala Sudirman 2019: Beranilah, Indonesia! - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.