Kecaman itu dilontarkan Keane usai MU takluk 0-2 dari Liverpool pada pekan ke-23 Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (19/1) waktu setempat. Di laga tersebut, Martial tampil mengecewakan.
Penyerang asal Prancis itu punya kesempatan untuk membuat skor jadi 1-1 setelah tuan rumah unggul 1-0 berkat gol sundulan Virgil van Dijk pada menit ke-14. Namun, tendangan Martial yang dalam posisi bebas di kotak penalti lawan malah sama sekali tidak membahayakan gawang lawan.Kegagalan Martial itu membuat Liverpool leluasa menguasai laga. Skuat asuhan Jurgen Klopp pun bisa mencetak gol kedua lewat gol Mohamed Salah yang menggaransi tiga poin.
![]() |
Di laga ini, Martial bertugas sebagai penggedor gawang lawan dalam formasi 3-4-1-2. Ia berduet dengan Daniel James dan didukung Andreas Pereira yang menempati posisi gelandang serang.
[Gambas:Video CNN]
Namun, tidak banyak yang bisa dilakukan pemain berusia 24 tahun itu selama 90 menit berada di lapangan. Martial tercatat hanya melakukan tiga usaha mencetak gol dan hanya satu tembakan yang mengarah ke gawang Alisson Becker.
Di musim ini, Martial baru mengemas delapan gol di kompetisi kasta tertinggi Inggris tersebut. Ia berselisih enam gol dari Rashford yang telah 14 kali membobol gawang lawan. (jal/sry)
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiY2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vb2xhaHJhZ2EvMjAyMDAxMjAxMzE5MjktMTQyLTQ2Njk0NC9rZWFuZS1tYXJ0aWFsLXRhay1wYW50YXMtbWFpbi1kaS1tddIBAA?oc=5
2020-01-20 09:51:02Z
52781996172078
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Keane: Martial Tak Pantas Main di MU - CNN Indonesia"
Post a Comment