Skuat asuhan Indra Sjafri kini tengah mempersiapkan diri untuk bermain di SEA Games 2019. Merlion Cup menjadi salah satu ajang untuk Indra Sjafri mencari pemain potensial yang berpeluang tampil pada SEA Games 2019.
Pada laga pertama, Timnas U-23 akan menghagapi Thailand U-23 yang diasuh Alexander Gama. Sebelumnya Timnas U-23 juga sempat berhadapan dengan Thailand U-23 pada ajang Piala AFF U-22 2019 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.
Pada pertemuan terakhir, Timnas U-23 harus menyerah dari Thailand pada Piala Asia U-23 2020 di Vietnam. Kala itu Andy Setyo dan kawan-kawan digulung dengan skor telak 0-4.
Jika berhasil melewati hadangan Thailand, Timnas U-23 akan tampil di final untuk menghadapi pemenang antaran Filipina dan Singapura pada laga semifinal lainnya.
Laga Timnas U-23 melawan Thailand bisa disaksikan secara langsung di Indosiar atau lewat live streaming di vidio.com halaman 2 dari 2
Jadwal Merlion Cup 2019
Jumat (7/6/2019)
Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
Jam: 15.00 WIB
Stadion: Jalan Besar, Singapura
Live: Indosiar
https://bolalob.com/read/116958/live-streaming-merlion-cup-2019-timnas-indonesia-u-23-vs-thailand-u-23
2019-06-07 07:00:00Z
52781645040487
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Live Streaming Merlion Cup 2019: Timnas Indonesia U-23 VS Thailand U-23 - Bolalob"
Post a Comment