Search

Status Man of the Match Messi Dipertanyakan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Penyerang Lionel Messi tidak memiliki pengaruh besar untuk timnas Argentina di turnamen Copa America 2019.

Timnas Argentina lolos ke babak perempat final secara dramatis setelah mengalahkan Qatar 2-0 di Stadion Arena Gremio, Senin (24/6) WIB.

Tim Tango menang atas Qatar berkat gol Lautaro Martinez di menit keempat dan Sergio Aguero di menit ke-82 memanfaatkan assist Paulo Dybala.

Meski tidak memberikan kontribusinya secara langsung baik lewat gol ataupun assist, namun Messi ditetapkan sebagai pemain terbaik saat melawan Qatar.

Sementara itu dikutip dari FOX Sports Asia berdasarkan laporan akun Twitter @SangreArgenta, Messi tidak memberikan pengaruh besar bagi Albiceleste untuk lolos ke babak perempat final.

Leandro Paredes menjadi pemain dengan pengaruh besar di timnas Argentina di Copa America 2019.Leandro Paredes (kanan) menjadi pemain dengan pengaruh besar di timnas Argentina di Copa America 2019. (REUTERS/Luisa Gonzalez)
Nama gelandang Paris Saint-Germain Leandro Paredes disebut sebagai pemain paling berpengaruh untuk juara Piala Dunia dua kali itu di Copa America 2019.

Paredes jadi pemain dengan jumlah sentuhan bola terbanyak (224) dan paling banyak melakukan operan (205).

Messi Tak Punya Pengaruh Besar di Timnas Argentina
Mantan pemain AS Roma dan Boca Juniors itu jadi pemain dengan akurasi terbaik. Paredes memiliki 87,3 persen akurasi operan melawan Kolombia, 93,8 persen melawan Paraguay, dan 96,1 persen melawan Qatar.

Dalam tiga pertandingan di fase grup Paredes membuat lima peluang gol dalam 270 menit. Catatan itu membuat Paredes jadi salah satu pemain yang tampil sebagai starter di babak grup dan tidak pernah tergantikan.

Sebelum lolos ke perempat final timnas Argentina sempat terancam gagal ke babak berikutnya setelah gagal meraih kemenangan dalam dua laga awal, satu imbang (1-1 Paraguay) dan satu kekalahan (0-2 Kolombia). (sry/ptr)

Let's block ads! (Why?)


https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20190624135119-142-405859/status-man-of-the-match-messi-dipertanyakan

2019-06-24 09:22:45Z
52781674455616

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Status Man of the Match Messi Dipertanyakan - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.