
TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Persib Bandung akan menghadapi Arema FC di match day 2 Liga 1 2020 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (8/3/2020) mendatang.
Tuan rumah Arema FC mendapat bekal bagus untuk menjamu Persib Bandung, yakni kemenangan 2-0 atas tuan rumah Persikabo Bogor di pekan perdana.
Arema FC mencatatkan hasil positif pada laga perdana Liga 1 2020.
Meski bermain tandang, Arema FC mampu mengalahkan Tira Persikabo dengan skor 0-2 di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (2/3/2020).
Dua gol dari Arema FC dicetak oleh penyerang lokal Kushedya Hari Yudo.
Baca: Kenali Gejala Awal Infeksi Virus Corona
Baca: Cara Sederhana Menangkal Virus Corona Menggunakan Ramuan Empon-empon Khas Nusantara
Baca: Persib Kini Punya Super Wander Luiz, Bukti Tajamnya Insting Robert Alberts Tepis Keraguan Bobotoh
Baca: Peran Kim Jeffrey Kurniawan Bagi Duo Striker Asing Persib, Alberts Ungkap Strategi Masa Depan Maung
Kemenangan atas Tira Persikabo tentunya menjadi modal penting untuk menghadapi laga berat di pekan kedua.
Tim berjuluk Singo Edan akan menjamu Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (8/3/2020).
Pelatih Arema FC, Mario Gomez mengaku senang anak asuhnya mampu mendapatkan poin penuh dari Tira Persikabo.
Mario Gomez mengakui Tira Persikabo bukan lawan yang mudah untuk ditaklukan.
Namun dengan usaha dan kerja dari pemain Arema FC dinilai layak untuk mendapatkan kemenangan.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMigwFodHRwczovL3d3dy50cmlidW5uZXdzLmNvbS9zdXBlcnNrb3IvMjAyMC8wMy8wMy9hcmVtYS1mYy12cy1wZXJzaWItYmFuZHVuZy10cmlvLWFtZXJpa2EtbGF0aW4tc2luZ28tZWRhbi1hYnNlbi1pbmkta2F0YS1tYXJpby1nb21letIBhQFodHRwczovL20udHJpYnVubmV3cy5jb20vYW1wL3N1cGVyc2tvci8yMDIwLzAzLzAzL2FyZW1hLWZjLXZzLXBlcnNpYi1iYW5kdW5nLXRyaW8tYW1lcmlrYS1sYXRpbi1zaW5nby1lZGFuLWFic2VuLWluaS1rYXRhLW1hcmlvLWdvbWV6?oc=5
2020-03-03 14:15:13Z
52782061347116
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Arema FC vs Persib Bandung: Trio Amerika Latin Singo Edan Absen? Ini Kata Mario Gomez - Tribunnews"
Post a Comment