Search

Catat! Mulai Oktober Naik LRT Bisa Lewat 5 Stasiun Ini

Catat! Mulai Oktober Naik LRT Bisa Lewat 5 Stasiun Ini

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno memastikan LRT Jabodebek tahap 1 untuk lintas layanan Cawang-Cibubur bisa beroperasi pada akhir Oktober 2019. Lintas tersebut bakal melalui 5 stasiun pemberhentian.

Layanan pulang-pergi dimulai dari Stasiun Cibubur, Ciracas, Taman Mini, Kampung Rambutan, dan berakhir di Stasiun Cawang. Total panjang jalur dari Cibubur-Cawang adalah 15 Km.

"Memang biarpun belum semuanya, yang Bekasi belum terselesaikan, tapi kita harapkan Cibubur-Cawang ini bisa beroperasi sebelum akhir tahun ini," kata Rini ketika memantau progres pembangunan Stasiun Cibubur LRT Jabodebek, Jumat (23/8/2019).

Spesifikasi tiap trainset LRT Jabodebek terdiri dari 6 gerbong. Satu trainset bisa menampung kira-kira 1.300 orang termasuk penumpang berdiri.

Saat ini progres proyek LRT jalur Cawang-Cibubur telah mencapai 85%. Direktur Utama Adhi Karya Budi Harto menambahkan, secara keseluruhan pembangunan prasarana LRT Jabodebek tahap I telah mencapai 64,4%.

LRT Jabodebek tahap 1 terdiri dari tiga lintas layanan yaitu, Lintas Cawang-Cibubur dan Lintas Cawang-Kuningan-Dukuh Atas dan Lintas Cawang-Bekasi Timur. Khusus lintas Cawang-Cibubur yang beroperasi lebih dulu, Budi Harto mengatakan bahwa waktu antar kereta di masa awal operasional masih tergolong lebar.

"Waktu tempuh bisa sekitar 15-20 menit [dari Cawang-Cibubur dan sebaliknya]," kata dia.

Sementara itu, saat ini pembangunan sejumlah stasiun sudah memasuki tahap pemasangan atap dan penyelesaian beberapa ruang dalam stasiun. Di akhir lintas pelayanan I di Stasiun Cibubur, dibangun pula temporary pitstop yang digunakan sebagai tempat parkir kereta.

"Untuk uji coba, ADHI menyiapkan stasiun Cibubur dan stasiun Ciracas sebagai tempat uji coba kereta," pungkas Budi.

(hoi/hoi)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Catat! Mulai Oktober Naik LRT Bisa Lewat 5 Stasiun Ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.