
BADMINTON INDONESIA
Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, tampil pada babak kedua Malaysia Masters 2020 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (9/1/2020)
BOLASPORT.COM - Tim putra Indonesia akan menjalani laga perebutan juara Grup A dengan menghadapi Korea Selatan pada fase penyisihan Kejuaraan Beregu Asia 2020, Rabu (12/2/2020).
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, skuad Merah Putih akan tampil dengan amunisi terbaik.
Selain menurunkan pasangan ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tim Indonesia juga akan diperkuat oleh Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Ruselli Sebut Indonesia Tampil Sesuai Prediksi
Duet Marcus/Kevin akan bermain pada partai kedua kontra Choi Solgyu/Kim Won-ho, sedangkan Anthony menjadi pembuka perjuangan Indonesia dengan menghadapi He Kwang-hee.
Sementara itu, Jonatan bakal menjumpai eks pemain nomor satu dunia, Son Wan-ho.
Diikuti oleh laga antara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Na Sung-seung/Wang Chan, serta Shesar Hiren Rhustavito melawan Dong Hoon-kim.
Dari kelima pertandingan tersebut, hanya Anthony dan Jonatan yang sudah pernah bertanding dengan calon lawan mereka nanti.
Selebihnya, duel antara wakil-wakil Indonesia dan Korea akan menjadi edisi perdana.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMihgFodHRwczovL3d3dy5ib2xhc3BvcnQuY29tL3JlYWQvMzEyMDIxOTkzL2tlanVhcmFhbi1iZXJlZ3UtYXNpYS0yMDIwLWthbnMtam9uYXRhbi1jaHJpc3RpZS1sYWt1a2FuLXJldmFucy1hdGFzLWVrcy1wZW1haW4tbm9tb3ItMS1kdW5pYdIBigFodHRwczovL3d3dy5ib2xhc3BvcnQuY29tL2FtcC9yZWFkLzMxMjAyMTk5My9rZWp1YXJhYW4tYmVyZWd1LWFzaWEtMjAyMC1rYW5zLWpvbmF0YW4tY2hyaXN0aWUtbGFrdWthbi1yZXZhbnMtYXRhcy1la3MtcGVtYWluLW5vbW9yLTEtZHVuaWE?oc=5
2020-02-12 08:00:00Z
52782037278538
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Kans Jonatan Christie Lakukan Revans atas Eks Pemain Nomor 1 Dunia - Bolasport.com"
Post a Comment