Search

September Terjadi Deflasi, Darmin: Sudah Kita Perkirakan

September Terjadi Deflasi, Darmin: Sudah Kita Perkirakan

Jakarta, CNBC Indonesia - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat selama September 2019 terjadi deflasi 0,27 persen. Capaian ini lebih rendah dari deflasi September 2018 sebesar 0,18 persen.

Menanggapi hal ini Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan ini menjadi sesuatu yang biasa. Menurutnya bulan-bulan September itu biasanya memang terjadi inflasi rendah atau bahkan terjadi deflasi.

"Tahun lalu itu juga deflasi," ungkapnya di Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian Selasa (1/10/2019) malam.

Ia mengatakan hal ini menandakan sesuatu yang positif. Karena sebenarnya untuk pangan masih tinggi, sehingga inikan deflasinya terutama pada pangan.

"Sehingga ya ini akan membuat inflasi kita benar-benar ada di dalam range yang kita perkirakan," tutup Darmin.

Catatan deflasi September 2019 merupakan yang kali kedua setelah terjadi deflasi pada Februari lalu. (hoi/hoi)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "September Terjadi Deflasi, Darmin: Sudah Kita Perkirakan"

Post a Comment

Powered by Blogger.